Ada Apa Dengan Kibum..??


Pertanyaan ini nggak pernah ilang dari otak gue semenjak album ketiga Super Junior keluar. Kemana sih ngilangnya cowok yang gagal jadi magnae ini karena digantikan Kyuhyun. Awalnya gue cuma mikir dia nggak akan lama menghilang, tapi nyatanya dia nggak pernah nongol bareng Suju di setiap perform. Cuma sekali di Thailand, tapi itu juga cuma sekali. Di MV-pun dia cuma menampakkan wajah, yahh lumayan banyaklah di It’s You nongolnya daripada Sorry, Sorry. Tapi tetep aja itu nggak menyelesaikan masalah.



Gue males banget denger berita yang bilang Kibum mau keluar dari Suju. Come on, loyalitas Kibum jangan ditanyain lagi dong. Dan gue dapet sebuah artikel setelah browse di internet, silahkan baca dibawah.

artikel pertama :
dalam pidato singkat saat kemenangan suju karena berhasil menduduki posisi pertama di SBS Inkigayo pada 29 Maret sore, Leader suju Leeteuk menangis dan berkata, “oh, hari ini kami tidak berharap banyak!! Pertama-tama, terima kasih kepada Lee Sooman songsaenim, kami akan selalu menjadi super junior yg rendah hati yg selalu berpikir sebelum bertindak, dan kami akan bekerja lebih keras lagi. Terima kasih kepada President Kim Youngmin, dan Yoo Youngjin yg juga telah memberikan kami sebuah lagu yg bagus. Kibum ah, kamu telah berjanji pada hyung mu, bukan? Aku harap kamu akan menepatinya. Saat kamu pergi ke Cannes, panggillah nama hyung mu. I love u. Kepada semua fans yang telah menunggu kami dengan sangat lama, dengan tulus kami ucapkan terima kasih, kami akan bekerja lebih keras.”
p.s. : yang dimaksud artikel di atas adalah FESTIVAL FILM CANNES di Prancis. Festival Film Cannes ini selalu bertabur artis-artis terkenal dari seluruh dunia (dalam bidang perfilman). Dan kibum mendapatkan kesempatan dalam Festival Film Cannes ini. Nah, kibum melihat kesempatan emas ini sebagai jalan lebar untuk karir aktingnya.
artikel kedua :
Ketidak hadiran Kim Kibum Super Junior di kegiatan album ke-3 SJ telah menjadi pertanyaan besar untuk semua fans.
Manajemen perusahaan Super Junior mengatakan bahwa Kim Kibum akan fokus pada bidang akting. Jadi mulai sekarang, dia akan menahan (mungkin maksudnya hiatus sementara) bernyanyi / tampil.
Ketiadaan Kim Kibum di bidang musik menimbulkan banyak pertanyaan, keingintahuan fans semakin bertambah karena member SJ yg lain tidak berbicara banyak tentang ketiadaan kibum. Bahkan ada isu bahwa Kim Kibum tinggal di rumah orang tuanya di luar negeri.
Tetapi, perusahaan manajemen Super Junior – SM Entertainment mengatakan “Sejak orang tua Kim Kibum tinggal di USA dan Korea, jadi dia harus pulang-pergi USA-Korea. dan Kim Kibum menghadiri rekaman dan pembuatan video album ke-3. Kim Kibum sedang menyiapkan untuk karir aktingnya. Karena dia ingin menunjukkan kepada semua orang bahwa dia seorang aktor yang bagus, jadi dia menahan pertunjukkannya”.
Sebenarnya artikel kedua itu bisa menimbulkan kesalah pahaman lagi, bisa jadi para fans malah ngambil kesimpulan kalo kibum lebih memilih akting daripada nyanyi dan malah akan keluar dari suju. Gue rasa maksud dari artikel itu ga kyk gitu.
Mungkin ini sama aja kyk kejadian Yoona SNSD. Dia jg sering absen dari kegiatan SNSD karena kesibukan syuting kan? Dan buktinya sampai saat ini Yoona ga keluar dari SNSD. Nah, gitu jg dengan kibum.
Jadi, gue harap ga ada lagi orang yg bertanya “Kim Ki Bum bakal keluar dari SUJU?”
Kalaupun dia akan keluar dari suju, pastinya dia n pihak SM akan langsung membuat klarisifikasi langsung kepada para fans. Jadi, selama pihak SM atau pun Ki Bum ga mengeluarkan pernyataan langsung tentang keluarnya dia dr suju, gue rasa kita semua ga perlu khawatir.
Pokoknya kita semua sebagai fans suju harus selalu menunjukkan support kita ke suju terutama Ki Bum.Siapa tau dengan support kita ini, Ki Bum akan lebih memilih tampil bersama suju ketimbang akting. Hehehe.p.s : tapi ini bukan berarti kita ga boleh nge-support aktingnya kibum lho! we must keep supporting kibum! Akting jg merupakan cita-cita kibum.

Haish.. jujur sebagai fans Super Junior gue malu karena nggak bisa dapetin info yang lebih bagus bout idola gue. *gue payah banget U_U
Gue sengaja majang foto lama Suju coz gue mau ngingetin lagi kalo Kibum adalah bagian dari Suju dan dia nggak akan bisa digantiin. Kalaupun seandainya Kibum keluar dari Suju gue rasa dia nggak cuma bikin nama Super Junior hilang tapi E.L.F. juga. Cuma waktu yang bisa jawab, jadi kita tunggu aja yaa..

0 komentar:



Posting Komentar